APINDO USULKAN INSENTIF PENGGUNAAN PRODUK LOKAL

  • Info Pasar & Berita
  • 15 Apr 2025

10425786

IQPlus, (15/4) - Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) mengusulkan perubahan rezim kebijakan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dari pembatasan menjadi insentif, dengan fokus utama pada pemberian insentif kepada perusahaan yang menggunakan produk lokal.

Ini disampaikan Ketua Bidang Industri Manufaktur Apindo, Adhi Lukman, merespons rencana pemerintah untuk melakukan relaksasi TKDN.

"Kami ingin mengusulkan kita melakukan perubahan rezim. Kalau dulu ada pembatasan atau larangan melalui TKDN, melalui pertek (persetujuan teknis) dan lain sebagainya, mungkin sekarang akan lebih kita usulkan rezimnya insentif," ujar Adhi Lukman di Jakarta, Senin.

Menurut dia, insentif ini bertujuan untuk mendorong pelaku usaha agar lebih memaksimalkan penggunaan produk dalam negeri.

Ia menyebutkan pemerintah dapat memberikan berbagai jenis insentif, seperti insentif fiskal, kemudahan perizinan, atau pengurangan basis pajak, kepada perusahaan yang menggunakan produk lokal. (end/ant)


Kembali ke Blog