17259047
IQPlus, (21/6) - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk optimistis penunjukan menjadi mitra perbankan resmi (official banking partner) untuk konser Bruno Mars di Indonesia pada September mendatang dapat berdampak positif pada pertumbuhan aplikasi Livin. by Mandiri.
Melalui kemitraan tersebut, Bank Mandiri akan mengadakan penjualan sebagian besar tiket secara eksklusif di Livin. by Mandiri. Pengguna Livin. by Mandiri dapat secara mudah membeli tiket konser Bruno Mars lewat fitur Sukha pada periode 27-28 Juni 2024.
"Sekarang, pembelian tiket sudah jauh lebih mudah, cepat dan aman lewat inovasi digital Bank Mandiri di Livin. by Mandiri," kata Direktur Operasional Bank Mandiri Toni E.B. Subari melalui keterangan tertulisnya di Jakarta, Jumat.
Sebagai informasi, Bank Mandiri mencatat pengguna aplikasi Livin' by Mandiri telah menembus 25,4 juta sampai dengan Mei 2024 atau naik 37 persen secara tahunan (year-on-year/YoY). Dari jumlah tersebut, total nilai transaksi Livin' by Mandiri telah mencapai Rp1.552 triliun dengan volume transaksi 1,45 miliar transaksi.
Toni mengatakan, pihaknya ingin menunjukkan kepada masyarakat bahwa Bank Mandiri kini tidak hanya menjadi solusi finansial melainkan juga menjadi pilihan utama transaksi non-finansial nasabah.
"Ini menjadi bagian dari komitmen inovasi kami dalam memberikan layanan yang terbaik, lengkap dan andal kepada seluruh kalangan masyarakat," ujar dia. (end/ant)