BANK MEGA RAIH PENDAPATAN BUNGA NETO Rp5,09 TRILIUN HINGGA DESEMBER 2024

  • Info Pasar & Berita
  • 10 Feb 2025

04057451

IQPlus, (10/2) - PT Bank Mega Tbk (MEGA) meraih pendapatan bunga neto Rp5,09 triliun hingga periode 31 Desember 2024 turun dari pendapatan bunga neto Rp5,53 triliun di periode yang sama tahun sebelumnya.

Laporan keuangan perseroan Senin menyebutkan, pendapatan operasional lainnya turun menjadi Rp1,81 triliun dari Rp2,28 triliun dan beban operasional lainnya naik menjadi Rp3,68 triliun dari Rp3,48 triliun.

Pendapatan operasional neto turun menjadi Rp3,23 triliun dari pendapatan operasional neto Rp4,33 triliun. Laba sebelum beban pajak turun menjadi Rp3,25 triliun dari laba sebelum beban pajak Rp4,34 triliun.

Laba bersih tercatat sebesar Rp2,63 triliun turun dari laba bersih Rp3,51 triliun. Sedangkan laba per saham dasar turun menjadi Rp224 dari laba per saham dasar Rp299 tahun sebelumnya.

Total liabilitas naik menjadi Rp113,73 triliun hingga periode 31 Desember 2024 dari total liabilitas Rp110,29 triliun hingga periode 31 Desember 2023. Total aset naik menjadi Rp134,91 triliun hingga periode 31 Desember 2024 dari total aset Rp132,04 triliun hingga periode 31 Desember 2023. (end)





Kembali ke Blog