INI ALASAN TRI BAYAN TIRTA HENTIKAN PRODUKSI AMDK MEREK SENDIRI

  • Info Pasar & Berita
  • 09 Des 2024

34352753

IQPlus, (9/12) - PT Tri Banyan Tirta Tbk (ALTO) mengaku bahwa perusahaan tengah menghentikan produksi minuman merek sendiri. Adapun produksi yang dihentikan sementara seperti merek ALTO, TOTAL dan TOTAL 8+.

Corporate Secretary ALTO, Huda Nardono mengungkapkan, penghentian memproduksi merek sendiri ini dilatar belakangi karena Perseroan harus memaintain biaya distribusi dan biaya marketing yang tergolong sangat tinggi.

Sementara pada saat pandemic covid 19, Perseroan berusaha untuk menjaga cashflow dengan mengurangi biaya - biaya agar operasional Perseroan bisa tetap berjalan, karena hal tersebut Perseroan memberikan kapasitas produksi yang dimiliki kepada konsumen makloon, baik yang AMDK maupun yang PH8+.

"Kami menghentikan sementara untuk memproduksi merek kami dikarenakan kondisi cashflow kami yang belum memungkinkan," katanya.

Huda mengaku, perseroan sangat ingin merek yang kami miliki dapat di produksi kembali. Karena merek - merek tersebut sudah memiliki pangsa pasarnya sendiri.

"Kami berharap apabila kondisi cashflow kami sudah membaik, kami akan memproduksi nya Kembali," ucapnya. (end)



Kembali ke Blog