MENDES : WUJUDKAN KETAHANAN PANGAN, DESA MILIKI PERAN STRATEGIS

  • Info Pasar & Berita
  • 01 Agt 2022

12124457

IQPlus, (1/8) - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Abdul Halim Iskandar menyampaikan bahwa desa memiliki peran strategis untuk mewujudkan ketahanan pangan.

"Ini yang harus kita sadari betul betapa desa ini sangat strategis di dalam perencanaan, pelaksanaan pembangunan dan implementasi kebijakan," kata Mendes PDTT dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Senin.

Seiring berjalannya waktu, ia mengharapkan, peran desa semakin maksimal untuk menjawab segala tantangan bangsa, khususnya ketahanan pangan.

Ia mengemukakan, berdasarkan data Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) disebutkan 71 persen penduduk Indonesia adalah warga desa. Sementara wilayah Indonesia terdiri 91 persen desa, dan sisanya wilayah kelurahan.

"Apabila urusan pangan di desa teratasi, maka otomatis 71 persen masalah pangan nasional sudah beres," tuturnya.

Saat ini, menurutnya, bangsa Indonesia masuk kategori aman dalam urusan pangan di saat negara-negara lain sedang menghadapi tantangan soal pangan.

"Alhamdulillah Indonesia sampai hari ini masih nyaman-nyaman saja, itu semata-mata karena kita punya 74.961 desa, yang itu sama dengan 91 persen wilayah Indonesia atau itu sama dengan 71 persen penduduk Indonesia," papar Gus Halim, demikian ia biasa disapa. (end/ant)


Kembali ke Blog