MENHUB DUDY TEKANKAN PENGUATAN ANGKUTAN NATARU DI NTT

  • Info Pasar & Berita
  • 19 Des 2025

35256619

IQPlus, (19/12) - Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi menekankan penguatan angkutan Natal dan Tahun Baru 2025/2026 di Nusa Tenggara Timur (NTT) dengan menempatkan keselamatan sebagai prioritas utama guna memastikan perjalanan aman, lancar dan andal dalam mendukung mobilitas masyarakat.

"Kami menekankan seluruh jajaran Kementerian Perhubungan untuk menempatkan aspek keselamatan sebagai prioritas utama selama melayani masyarakat pada angkutan Natal dan Tahun Baru di NTT," kata Menhub dalam keterangan dikutip di Jakarta, Jumat.

Menhub mengunjungi sejumlah simpul transportasi dalam rangka kesiapan angkutan Natal dan Tahun Baru 2025/2026 di wilayah Nusa Tenggara Timur, Kamis (18/12).

Dalam pelaksanaan angkutan Natal dan Tahun Baru kami menekankan keselamatan masyarakat selalu menjadi prioritas utama. Dan ini saya selalu sampaikan berkali-kali, saya kampanyekan sehingga dapat melekat di ingatan rekan-rekan petugas," ujar Menhub.

Menurutnya, NTT memiliki aktivitas penyeberangan yang tinggi sehingga di tengah cuaca tak menentu dan potensi ekstrem, petugas diingatkan meningkatkan kewaspadaan, kehati-hatian, serta memprioritaskan keselamatan dalam melayani perjalanan masyarakat.

"Dengan kondisi cuaca sekarang ini, kita harus mengantisipasi segala kemungkinan yang akan terjadi. Kesatuan Pengawas Laut dan Pelayaran (KPLP) dan Distrik Navigasi bisa patroli keliling perairan untuk memastikan kapal-kapal berlayar dengan selamat, aman dan lancar," papar Menhub. (end/ant)

Kembali ke Blog