MITIGASI INFLASI TINGGI, PEMERINTAH PANTAU HARGA KOMODITAS

  • Info Pasar & Berita
  • 23 Sep 2022

65150730

IQPlus, (23/9) - Pemerintah memantau pergerakan harga komoditas pascakenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) dalam rangka memitigasi potensi kenaikan inflasi yang tinggi.

"Kami terus memonitor pergerakan harga komoditas pangan agar dapat segera melakukan antisipasi apabila terjadi lonjakan harga," kata Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto di Jakarta, Jumat.

Setelah kenaikan harga BBM pada awal September ini, sejumlah komoditas pangan seperti cabai dan bawang merah mengalami kenaikan harga walaupun pergerakannya cenderung menurun dan stabil.

Sementara itu harga komoditas yang perlu mendapat perhatian khusus adalah beras karena masih dalam tren meningkat.

Pemerintah melalui Tim Pengendalian Inflasi Pusat dan Daerah (TPIP dan TPID) akan terus memperkuat koordinasi maupun sinergi program kebijakan untuk stabilisasi harga terutama pasca penyesuaian BBM.

"Juga akan diperkuat sinergi TPIP-TPID melalui Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) untuk mempercepat stabilisasi harga," kata Airlangga. (end/ant)


Kembali ke Blog