11349707
IQPlus, (24/4) - Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Roeslani menyatakan capaian realisasi investasi pada kuartal I 2025 yang sebesar Rp465,2 triliun merupakan bukti dunia usaha percaya pada Indonesia.
"Bahwa ini keyakinan dari dunia usaha baik di dalam atau luar negeri terhadap Indonesia ini sangat-sangat terjaga," kata dia dalam acara Indonesia AI Day di Jakarta, Kamis.
Disampaikan Rosan, pada kuartal ini nilai investasi menyentuh 24,4 persen dari target nasional secara tahunan yang mencapai Rp1.905,6 triliun, serta apabila dibandingkan dari tahun sebelumnya (year on year), nilai penanaman modal yang masuk ke Indonesia naik hingga 15,9 persen.
Selain itu, pada kuartal ini, disampaikan Rosan pemerintah turut berhasil membuka hingga 594.104 lapangan pekerjaan baru.
"Dan yang paling penting adalah kita menciptakan penyerapan tenaga kerja yang jumlahnya 594.104 orang," kata dia.
Lebih lanjut, disampaikan Menteri Rosan, salah satu sektor yang memberikan andil besar dalam realisasi investasi di Indonesia yakni hilirisasi di sektor pertambangan, dengan rata-rata kontribusi hingga 23 persen.
Oleh karena itu, pihaknya mendorong pengembangan sektor ini salah satunya dengan melakukan adaptasi teknologi kecerdasan buatan (AI) guna memacu produktivitas dan daya saing.
"Buat kita ini bisa menjadi lebih baik dan bisa selalu bersaing dengan banyak negara," kata Menteri Rosan pula. (end)