11428080
IQPlus, (25/4) - PT Teladan Prima Agro Tbk (TLDN) dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) menyepakati pembagian dividen sebesar Rp401,34 miliar untuk tahun buku 2024.
Dividen pay out ratio (DPR) perseroan setara 48,6 persen dari laba bersih tahun buku 2024 yang sebesar Rp 825,59 miliar, atau setara Rp31 per saham.
"Manajemen TLDN bersama dengan para pemegang saham, dan stakeholders yang hadir telah menyetujui total dividen yang dibagikan. Jumlah itu ditetapkan sebagaimana kebijakan dividen perseroan yang berlaku," ujar Direktur Utama TLDN Wishnu Wardhana dalam Konferensi Pers setelah RUPST di Jakarta, Kamis.
Wishnu menjelaskan jumlah dividen perseroan tumbuh 153,9 persen year on year (yoy) dibandingkan pembagian dividen tahun sebelumnya yang sebesar Rp158,08 miliar.
Berikut rincian tanggal pembagian dividen TLDN untuk tahun buku 2024
-Cum dividen pasar regular dan negosiasi: 6 Mei 2025
-Cum dividen pasar tunai: 8 Mei 2025
-Ex-dividen pasar regular dan negosiasi: 7 Mei 2025
-Ex-dividen pasar tunai: 9 Mei 2025
-Penentuan daftar pemegang saham yang berhak atas dividen: 8 Mei 2025
-Tanggal pembayaran dividen tunai: 15 Mei 2025
Selain dibagikan sebagai dividen, perseroan mengalokasikan sebesar Rp423,25 miliar dari laba bersih tahun buku 2024 sebagai laba ditahan. (end/ant)