ADIRA CATAT PEMBIAYAAN SYARIAH CAPAI Rp8,1 TRILIUN HINGGA NOVEMBER 2025

  • Info Pasar & Berita
  • 02 Jan 2026

00126643

IQPlus, (2/1) - PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) mencatat penyaluran pembiayaan baru syariah mencapai Rp8,1 triliun atau tumbuh sekitar 13 persen secara tahunan (yoy) hingga November 2025.

Direktur Penjualan, Pelayanan, dan Distribusi Adira Finance Niko Kurniawan mengatakan segmen syariah kini memiliki peran yang semakin strategis dalam portofolio perusahaan.

"Segmen syariah berkontribusi sekitar 21 persen terhadap total pembiayaan baru Perusahaan, mencerminkan peran yang semakin strategis dalam portofolio Adira Finance,"kata Niko di Jakarta, Rabu.

Meski demikian, kontribusi pembiayaan umrah terhadap keseluruhan portofolio pembiayaan multipurpose (MPL) Adira Finance masih relatif kecil.

Namun, segmen ini dinilai memiliki potensi pertumbuhan seiring meningkatnya kebutuhan masyarakat akan perencanaan perjalanan ibadah yang lebih terstruktur serta minat terhadap produk pembiayaan syariah.

Dari sisi permintaan sendiri, Niko menilai tren pembiayaan umrah saat ini cenderung stabil dengan basis konsumen yang sudah memiliki perencanaan keuangan yang matang. (end/ant)


Kembali ke Blog