BSML BERENCANA LAKUKAN PENJUALAN 5 UNIT KAPAL MILIKNYA

  • Info Pasar & Berita
  • 11 Nov 2025

31431224


IQPlus, (11/11) - PT Bintang Samudera Mandiri Lines Tbk (BSML) berencana melakukan penjualan sebanyak lima unit kapal milik perseroan.

Menurut keterangan perseroan kepada BEI Selasa, kapal tersebut terdiri dari tiga unit kapal tunda (tug boat) kapasitas masing-masing 2.000 HP dan dua unit kapal tongkang (barge) kapasitas masing-masing 300 feet.

Disebutkan bahwa transaksi penjualan tersebut dilakukan secara terbuka dan pihak pihak yang melakukan penawaran merupakan murni pihak ketiga dengan pembatasan bukan merupakan pihak terafiliasi dengan perseroan.

Penjualan tersebut dilakukan dengan estimasi transaksi mencapai Rp60 miliar. Berdasarkan laporan keuangan interim Perseroan posisi 30 September 2025 (tidak diaudit), nilai transaksi tersebut mencapai 45,74% dari nilai ekuitas tercatat dan transaksi tersebut termasuk transaksi material.

Disebutkan pertimbangan transaksi antara lain:

- Perseroan berencana melunasi seluruh kewajiban kepada Bank Mandiri selaku kreditor dari sebagian hasil atau seluruh hasil penjualan.

- Perseroan melakukan penjualan atas aset yang sudah mengalami penurunan dampak ekonmis terhadap kegiatan usaha perseroan dalam rangka revitalisasi guna mendukung optimalisasi armada perseroan.

Secara keseluruhan disebutkan, transaksi tersebut akan memberikan dampak positif terhadap profitabilitas perseroan, mengurangi beban utang perseroan dan meningkatkan kinerja operasi perseroan dalam rangka memenuhi peluang usaha lain melalui penambahan armada sewa dari modal kerja hasil penjualan tersebut. (end)



Kembali ke Blog