00853940
IQPlus, (9/1) - PT. Elnusa Tbk. (ELSA) menyampaikan adanya perubahan pengurus di anak usahanya yaitu PT. Elnusa Petrofin (EPN).
Asmal Salam Corporate Secretary ELSA dalam keterangan tertulisnya Selasa (9/1) menuturkan bahwa perubahan pengurus tersebut berdasarkan keputusan pemegang saham secara sirkuler EPN yang digelar pada tanggal 8 Januari 2024.
Adapun susunan pengurus EPN menjadi:
Komisaris Utana : Bachtiar Soeria Atmadja
Komisaris : Aditya Murthiawan
Direktur Utama: Doni Indrawan
Direktur Operasi & Marketing: Ferdiansyah
Direktur Administrasi & Keuangan: Yogi Firdaus
Asmal menambahkan perubahan pengurus EPN ini tidak berdampak material terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha ELSA. (end)