31549145
IQPlus, (12/11) - Foxconn produsen elektronik kontrak terbesar di dunia, dari Taiwan, pada hari Rabu melaporkan kenaikan laba kuartal ketiga sebesar 17%, melampaui proyeksi pasar berkat permintaan server kecerdasan buatan yang terus menguat.
Laba bersih untuk periode Juli-September bagi produsen server terbesar Nvidia dan perakit iPhone teratas Apple ini mencapai T$57,67 miliar ($1,89 miliar), dibandingkan dengan estimasi konsensus LSEG sebesar T$50,4 miliar. (end/Reuters)