IKAPHARMINDO PUTRAMAS (IKPM) MASIH SIMPAN DANA IPO SEBESAR Rp39,19 MILIAR

  • Info Pasar & Berita
  • 11 Jan 2024

01049148

IQPlus, (11/1) - PT Ikapharmindo Putramas Tbk. (IKPM) menyampaikan realisasi penggunaan dana hasil penawaran umum perdana saham (IPO) per tanggal 31 Desember 2023.

Ayi Saefudin Direktur IKPM dalam keterangan tertulisnya Kamis (11/1) menyampaikan bahwa Perseroan memperoleh hasil penawaran umum perdana saham efektif tanggal 8 November 2023 sebesar Rp55,59 miliar dengan biaya sebesar Rp3,18 miliar. Dengan demikian maka IKPM mendapatkan hasil bersih IPO sebesar Rp52,40 miliar

IKPM merealisasikan dana IPO untuk modal kerja (pembelian bahan baku) sebesar Rp13,21 miliar dan masih menyimpan dana IPO sebesar Rp39,19 miliar sebagai rekening DL di Bank OCBC NISP.

Sebagai informasi, PT Ikapharmindo Putramas (IKPM) resmi gelar IPO pada tanggal 8 November 2023 serta merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri farmasi dan personal care dengan melepas 336.932.500 saham biasa atau sebanyak 20% dari modal ditempatkan dan disetor dengan harga penawaran Rp165 per saham. (end)



Kembali ke Blog