05630931
IQPlus, (26/2) - PT Indomobil Finance siap melakukan pelunasan pokok dan pembayaran bunga ke-12 obligasi IV tahap III tahun 2022 seri B.
Menurut keterangan perseroan Rabu disebutkan, dana yang disiapkan untuk pembayaran sebesar Rp382 miliar dimana obligasi tersebut jatuh tempo pada 25 Maret 2025.
Seperti diketahui bahwa obligasi ini diterbitkan pada Maret 2022 lalu dengan tingkat bunga tetap 6,5% per tahun. Pefindo memberikan peringkat idA untuk obligasi ini. (end)