KADIN INDONESIA DAN QATAR DORONG LIMA SEKTOR KERJA SAMA STRATEGIS

  • Info Pasar & Berita
  • 15 Apr 2025

10426140

IQPlus, (15/4) - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia dan Qatar Chamber of Commerce and Industry (QCCI) mendorong kerja sama di lima sektor strategis, yang juga menjadi fokus kerja sama antara RI dan Qatar.

Ketua Umum Kadin Indonesia Anindya Novyan Bakrie menjelaskan dalam pertemuan dengan QCCI, dibahas lima sektor utama kerja sama, yang juga menjadi fokus RI-Qatar yakni energi, infrastruktur, kesehatan, pendidikan, dan teknologi.

"Tadi, kita fokus dalam berbagai macam bidang, paling tidak ada lima yang kita diskusikan. Pertama, mengenai energi, kita tahu bahwa Qatar ini rajanya energi terutama gas. Kedua, di bidang infrastruktur, termasuk baja sampai perumahan. Lalu, dari sisi kesehatan, keempat pendidikan, dan kelima teknologi termasuk di dalamnya fintech," ujar Anin, sapaannya, dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Senin.

Kadin Indonesia menggelar Qatar-Indonesia CEO Forum di Doha, Qatar.

Forum ini menjadi ajang strategis untuk mempererat hubungan ekonomi antara Indonesia dan Qatar, sekaligus memperkuat sinergi antarpelaku usaha kedua negara.

Anin menekankan pentingnya tindak lanjut konkret dari dunia usaha atas kerja sama yang dirintis pemerintah.

"Di sinilah kita lihat bahwa ini contoh bagaimana Kadin bukan saja bermitra dengan pemerintah, mendampingi kunjungan-kunjungan, tapi juga memastikan bahwa realisasinya dirasakan oleh anggotanya. Bahkan, sampai kepada kadin-kadin provinsi, kabupaten, dan kota," katanya. (end/ant)








Kembali ke Blog