KAI JAJAKI PENGGUNAAN LOKOMOTIF BERTENAGA BATERAI

  • Info Pasar & Berita
  • 12 Nov 2025

31548505

IQPlus, (12/11) - Direktur PT Kereta Api Indonesia (KAI) Bobby Rasyidin mengatakan perusahaannya tengah menjajaki penggunaan lokomotif bertenaga baterai sebagai bagian dari modernisasi armada dan upaya menekan emisi.

"Kami berdiskusi dengan salah satu industri di China tentang bagaimana mereka dapat membantu kami melakukan peremajaan armada. Sebagian besar lokomotif kami masih menggunakan mesin diesel, dan kami ingin beralih ke sistem elektrifikasi atau kereta berbasis baterai," kata Bobby di Beijing, Rabu.

Bobby mendampingi Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi, Direktur Jenderal Perkeretaapian Allan Tandiono, serta pejabat terkait lainnya dalam kunjungan kerja ke Beijing, Qingdao, dan beberapa kota di China untuk bertemu dengan Menteri Transportasi dan pelaku industri perkeretaapian.

"Kalau mobil listrik disebut EV (electric vehicle), maka kereta listrik ini disebut e-train. Teknologi ini bisa meningkatkan efisiensi layanan, menurunkan biaya operasional, mengurangi emisi, sekaligus memperkuat program hijau KAI," ujarnya.

Bobby Rasyidin juga mengatakan China menjadi acuan bagi percepatan pengembangan jaringan perkeretaapian nasional karena kemajuan sistem dan industrinya yang dinilai paling maju di dunia.

"Tujuan kunjungan ke China ini adalah untuk belajar, bermitra, dan mempercepat pengembangan jaringan kereta penumpang maupun logistik di Indonesia,"kata Bobby di Beijing, Rabu. (end/ant)



Kembali ke Blog