PERTAMINA PASTIKAN PASOKAN BBM DAN ELPIJI DI WILAYAH BANJIR AMAN

  • Info Pasar & Berita
  • 19 Jan 2026

01827528

IQPlus, (19/1) - Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah memastikan ketersediaan dan distribusi bahan bakar minyak (BBM) serta elpiji di wilayah Kabupaten Jepara, Kudus, dan Pati yang terdampak banjir dalam kondisi aman dan terkendali.

Area Manager Communication, Relations, and CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah (JBT) Taufiq Kurniawan, di Semarang, Sabtu, memastikannya meski sejumlah wilayah terdampak banjir akibat curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir.

Ia mengatakan bahwa sejumlah jalur suplai terdampak genangan banjir, di antaranya daerah Trengguli, Kabupaten Demak, kawasan Kaligawe dan daerah Pengapon, Kota Semarang, serta jalur lintas Kudus-Jepara-Juwono.

Untuk menjaga kelancaran distribusi energi, kata dia, Pertamina telah melakukan pengaturan jalur alternatif dan penyesuaian pola pasokan.

Menurut dia, Pertamina terus melakukan monitoring dan mitigasi pasokan energi di lapangan, seiring dengan terjadinya banjir di kawasan Pantura Jateng itu.

"Kami melakukan pengaturan distribusi pada dinihari saat tidak ada kemacetan serta merubah jalur suplai agar kebutuhan energi masyarakat tetap terpenuhi meskipun terdapat kendala akibat banjir," katanya. (end/ant)

Kembali ke Blog