KENALI PROSES BISNIS, MAHASISWA FIA UI GELAR COMPANY VISIT KE JASA MARGA

  • Info Pasar & Berita
  • 29 Apr 2024

11937598

IQPlus, (29/4) - PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menerima agenda Company Visit dari para Mahasiswa Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI), Program Studi Ilmu Administrasi Niaga, ke Jasa Marga Tollroad Command Center (JMTC) untuk belajar sekaligus mengenal proses bisnis dan digitalisasi layanan operasional Jasa Marga pada Kamis (25/04). Company Visit ini juga merupakan salah satu bentuk tindak lanjut Memorandum of Understanding (MoU) antara Jasa Marga dan UI, yang berkolaborasi dalam pengembangan di bidang pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat, serta pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia.

Hadir dalam acara tersebut, Direktur Pengembangan Usaha Jasa Marga M. Agus Setiawan, didampingi oleh, Direktur Teknologi Informasi PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) Shandy Maulana Haris, Command Center Department Head PT JMTO Adelia Dicha Pravitasari. Turut hadir mewakili manajemen UI sekaligus mendampingi para mahasiswa, Dosen Fakultas Ilmu Administrasi (FIA) UI Rachma Fitriati, Dewi Lusiana dan Jamilullail beserta jajarannya.

Direktur Pengembangan Usaha Jasa Marga M. Agus Setiawan dalam sambutannya mengatakan, kunjungan mahasiswa/i FIA UI di kali keduanya ini merupakan pembelajaran lanjutan ke JMTC.

"Selamat datang kembali adik-adik mahasiswa/i FIA UI di JMTC. Kami di sini sangat terbuka untuk adik-adik kembali belajar bersama secara langsung mengenai JMTC dan apa saja teknologi yang berada di JMTC sebagai Pusat Kendali lalu lintas jalan tol berbasis Intelligent Transportation System (ITS) pertama dan terlengkap di Indonesia," ujar Agus dalam siaran pers (26/4).

Lebih lanjut Agus juga menambahkan, JMTC juga menjadi .the eye of tollroad., yang mengumpulkan seluruh informasi lalu lintas jalan tol melalui peralatan deteksi yang terpasang di seluruh ruas jalan tol Jasa Marga Group serta pentingnya implementasi teknologi ITS dan JID di Jasa Marga dalam mengolah data untuk pengambilan keputusan operasional selama periode arus mudik dan balik Hari Raya Idulfitri kemarin.

"Jasa Marga selalu berupaya untuk terus berinovasi dalam meningkatkan layanan digital yang terintegrasi dan terhubung. Hal inilah yang mendasari pentingnya JMTC bagi Jasa Marga serta juga bagi masyarakat, khususnya pengguna jalan, dalam mendapatkan informasi terkini kondisi lalu lintas," sambung Agus.

Senada dengan Agus, Dosen FIA UI Rachma Fitriati mengapresiasi company visit yang merupakan bentuk implementasi dari kegiatan Program Merdeka Belajar . Kampus Merdeka (MBKM) yang dipelajari di kampus. Di antaranya yaitu bertambahnya wawasan mahasiswa mengenai proses bisnis sebuah perusahaan, dalam hal ini Jasa Marga sebagai operator jalan tol terbesar di Indonesia, serta memahami secara langsung praktik dunia kerja.

"Kami sangat mengapresiasi kesempatan yang diberikan kepada mahasiswa FIA UI untuk menambah wawasan tentang dunia kerja sehingga dapat memberikan dampak positif bagi kami. Kami berharap kegiatan ini juga semakin meningkatkan kerja sama yang baik antara UI dan Jasa Marga, sebagai bentuk implementasi kolaborasi antara Perguruan Tinggi Nasional (MBKM) dengan Perusahaan di Indonesia yang berkelanjutan," ujar Rachma.

Sementara itu Direktur Teknologi Informasi PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) Shandy Maulana Haris dalam paparan materinya menjabarkan tentang penerapan teknologi digital jalan tol di hadapan adik-adik mahasiswa/i FIA UI.

"Dalam mengoptimalkan pelayanan berbasis teknologi digital, Jasa Marga melalui PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) terus mengembangkan teknologi untuk dapat mengolah dan mengembangkan informasi yang ada di JID sesuai dengan kebutuhan pengguna jalan salah satunya adalah aplikasi Travoy. Aplikasi Travoy merupakan asisten digital perjalanan dengan sejumlah fitur unggulan yang terintegrasi dari JMTC dan dapat memberikan informasi yang lebih akurat dan detail serta diakses oleh Masyarakat," Ujar Shandy. (end)



Kembali ke Blog